Minggu, 30 September 2007

[psikologi_transformatif] Meraih Sukses Dengan Feng Shui

Meraih Sukses Dengan Feng Shui

Oleh: Suhana Lim*

Sekitar tiga bulan lalu saya dihubungi oleh Andrew Scott. Sebagai
seorang tatooist selama belasan tahun, ia bermaksud untuk memulai
usahanya sendiri dengan membuka studio tatoo. Andrew memilih tempat
kosong bekas toko buah. Waktu itu saya menjelaskan secara singkat
mengenai feng shui, hal standar yang selalu saya lakukan terhadap semua
orang yang saya bantu. Hal ini penting karena saya tidak ingin mereka
menganggap feng shui dan saya sebagai "miracle maker." Sangat penting
bagi orang yang saya bantu untuk memahami dulu arti dan posisi feng shui
yang sebenarnya, tanpa melebih-lebihkan tetapi juga tanpa mengecilkan
kontribusi yang dapat feng shui berikan dalam hidup. Beruntung karena
Andrew ternyata sedikit banyak telah mengerti mengenai feng shui.

Waktu itu saya menganalisa kawasan sekitar bakal studionya, juga kondisi
internal lokasinya dan tentu saja tidak melupakan menganalisa data
kelahiran Andrew. Beberapa saran dan rekomendasi saya berikan buat bakal
studionya. Saya bahkan sempat bertemu dengan interior designer, yang di
hire Andrew, untuk membicarakan layout studionya nanti. Last but not
least, menjelang studio nya kelar, saya diminta untuk mencarikan hari
baik untuk pembukaan tatoo studionya.

Kemarin (29 September 2007) saya menyempatkan berkunjung ke tatoo studio
nya yang mulai beroperasi pertengahan bulan lalu. Ternyata transformasi
yang luar biasa pada lokasi kosong yang saya datangi beberapa bulan
silam. Studionya sangat asri dan welcoming dengan latest state of the
art dan tentunya feng shui favourable. Saya menanyakan kepada Andrew
bagaimana hasilnya. Selama perbincangan senyum lebar selalu menghiasi
wajahnya. "Business has always good since day one, and for the next four
weeks we have booked out." ('Bisnis sangat bagus sejak hari
pertama/pembukaan, dan sudah full book untuk empat minggu kedepan.").
Pada kesempatan lain, salah satu staff yang telah mengenal saya
berkomentar 'Business doing great." ("Bisnis sangat bagus.") Meski
kawasan lokasi studionya sedikit tinggi tingkat kriminalitasnya, Andrew
mengatakan bahwa studionya tidak mengalami gangguan. Orang-orang yang
masuk sangat banyak, tetapi tidak ada yang membuat onar. Waktu itu
memang Andrew sempat bertanya mengenai teknik feng shui untuk
"menangkal" niat tidak baik terhadap studionya.

Tanpa mengecilkan kemampuan dan pengalaman Andrew sebagai seorang artis
tatoo, saya percaya bahwa feng shui telah memberikan kontribusinya pada
bisnisnya. Andrew sendiri secara terbuka mengatakan bahwa ia tidak
pernah meragukan bahwa kaidah feng shui sangat besar andilnya dalam
menunjang keberhasilan tatoo studionya. Untuk informasi, di dekat studio
milik Andrew, terdapat dua tatoo studio lainnya yang telah beroperasi
selama tahunan. Saya waktu itu nsempat pula menganalisa lokasi dan
keadaan dua studio saingannya tadi, tetapi kondisi feng shui studio
Andrew jauh lebih favourable.

Satu lagi contoh kasus dimana feng shui dapat memberikan sumbangan
positif yang berarti dalam kehidupan, asalkan kaidah feng shuinya benar
dan tepat pengaplikasiannya. Selama ribuan tahun, jutaan orang telah
merasakan manfaat ilmu feng shui dalam membantu mereka dalam meraih
keberhasilan dan kesuksesan.

*praktisi feng shui, ngo cho kun kung fu dan reiki Tummo dapat dihubungi
via suhanalim@gmail. com <mailto:suhanalim@gmail. com>

__._,_.___
Recent Activity
Visit Your Group
SPONSORED LINKS
Popular Y! Groups

Is your group one?

Check it out and

see.

Yahoo! Groups

Your one stop

for beauty & fashion

tips and advice.

HDTV Support

on Yahoo! Groups

Help with Samsung

HDTVs and devices

.

__,_._,___

Tidak ada komentar:

Posting Komentar