Jumat, 21 Desember 2007

[psikologi_transformatif] Bimbingan Meditasi: Terganggu ingatan masa lampau

[Ibu F., pernah ikut retret MMD Akhir Pekan, bertanya lewat SMS:]

F : Pak Hud, met malem. Mau konsultasi, boleh ya, Pak. Saya berlatih MMD sendiri di rumah menjelang retret di Mendut. Tapt banyak sekali memori yang muncul, terutama tentang kesalahan-kesalahan yang saya lakukan di masa lampau. Rasa bersalahnya intens sekali. Bagaimana cara yang tepat untuk menghadapinya? Terima kasih sebelumnya, Pak.

H : <jawaban diperluas> Jangan "dihadapi" dengan tujuan untuk menghilangkan memori-memori itu. Kalau Anda lawan, itu akan masuk kembali ke bawah sadar Anda, dan kelak akan terus merongrong Anda dengan muncul kembali setiap kali Anda berneditasi.

"Caranya" adalah: amati saja secara pasif, sekalipun rasanya sangat tidak enak. Akrabilah rasa tidak enak itu: penyesalan, rasa berdosa/bersalah, kesedihan, bahkan keputusasaan. Itulah batin Anda pada saat ini. Jangan ingin menjadi lain. Beradalah di situ dengan sabar dan tekun. Amati secara pasif semua pikiran (memori) & emosi yang menyertainya yang muncul dalam kesadaran, berapa lama pun itu akan berlangsung.

Pasti akan ada perubahan (tapi jangan mengharapkan perubahan itu). Kalau Anda bisa berada dalam keadaan seperti itu, maka pada akhirnya kelak, semua memori itu tidak akan berdampak apa-apa lagi terhadap batin Anda, tidak ada lagi emosi-emosi tidak enak yang menyertainya; seolah-olah seperti foto berwarna yang berubah menjadi sekadar hitam-putih. Bahkan, mungkin sekali foto-foto dari masa lampau itu pun akan lenyap, dan hanya muncul sekilas-sekilas saja. Dengan kata lain, Anda akan bebas dari masa lampau Anda. Kebebasan itu tercapai tanpa melawan, tanpa berbuat apa-apa.

Singkatnya, amatilah gerak-gerik si aku yang ingin berontak terhadap setiap suasana batin yang tidak enak. Dengan satu kata: Elinglah terhadap gerak-gerik si aku ini.

F : Ya, Pak, terima kasih banyak petunjuknya. Ternyata tidak gampang untuk pasif dan bertahan. Rasanya sangat menyiksa. Tapi akan saya usahakan terus, Pak.

H : "Tidak gampang" itu karena Anda tidak menyadari/eling bahwa semua perlawanan itu adalah si aku. Begitu Anda sadar/eling akan hal itu, maka perlawanan/si aku itu lenyap (sekalipun mungkin sebentar lagi akan muncul kembali, selama proses itu belum tuntas). Tidak ada apa-apa yang bisa ANDA perbuat dalam hal ini.

__._,_.___
Recent Activity
Visit Your Group
Yahoo! Kickstart

Sign up today!

Your school could

win a $25K donation.

Yahoo! Groups HD

The official Samsung

Y! Group for HDTVs

and devices.

Real Food Group

on Yahoo! Groups

What does real food

mean to you?

.

__,_._,___

Tidak ada komentar:

Posting Komentar