Rabu, 06 Februari 2008

[psikologi_transformatif] Dragon Keeper

Untuk penggemar cerita dengan setting asia, Penerbit Matahati menerbitkan buku dengan judul "Dragon Keeper" sebuah cerita tentang seorang gadis budak yang semula merasa dirinya tak cukup berharga untuk mempunyai nama, namun kelak menemukan kekuatan dan keberanian dalam dirinya untuk menempuh perjalanan berat penuh bahaya.

Buku ini sangat menarik untuk dijadikan bahan pembicaraan untuk orang dewasa maupun remaja dan anak-anak….

Berikut adalah Sinopsisnya:
Pada zaman Cina Kuno, semasa kekuasaan Dinasti Han, Ping––seorang gadis budak––menyelamatkan seekor naga dan melarikan diri dari tuannya yang jahat.

Si gadis dan naga menempuh perjalanan panjang melintasi Cina dengan membawa batu misterius yang harus dilindungi dari kejaran pemburu naga yang kejam.

Dalam perjuangan untuk menunaikan tugas berat ini, si gadis budak mendapatkan banyak pelajaran berharga––belajar untuk percaya diri, memahami makna sejati keberanian... dan  menghargai nilai persahabatan.

Endorsement:
"Perjalanan yang sungguh luar biasa. Saya sangat menyukai setiap gigi, cakar, dan sisik naga di dalamnya."
- Gary Crew

"Buku ini akan membawa kita kembali ke masa lalu dan menikmati pengalaman menarik di masa Cina Kuno. Mengharukan dan mengajarkan banyak hal tentang arti persahabatan."
- Majalah Kawanku

"Sebuah buku yang menarik."
- Majalah Hai

__._,_.___
Recent Activity
Visit Your Group
Yahoo! Kickstart

Sign up today!

new professional

network from Yahoo!.

Yahoo! Groups

Wellness Spot

A resource for Curves

and weight loss.

How-To Zone

on Yahoo! Groups

Discuss home and

garden projects.

.

__,_._,___

Tidak ada komentar:

Posting Komentar