Kamis, 28 Februari 2008

[beasiswa] [OOT] Call for Paper: National Marketing Symposium

National Marketing Symposium Pemasaran saat ini tengah berada dalam transformasi fundamental. Keadaan ini didorong oleh beberapa faktor diantaranya: meningkatnya resistensi konsumen terhadap usaha-usaha pemasaran tradisional, melimpahnya saluran komunikasi, bertambah ketatnya persaingan dan kondisi pasar yang terus berubah. Usaha-usaha pemasaran tradisional semakin tak bisa menarik perhatian konsumen, yang pada akhirnya mengakibatkan naiknya biaya, menurunkan tingkat respon, dan mengurangi efektifitas pemasaran. Perusahaan yang berorientasi ke konsumen akan berusaha menyesuaikan diri dengan melakukan transformasi dalam tiap area dalam pemasaran seperti strategi pembangunan merek, saluran distribusi, proses layanan, komunikasi, riset, teknologi informasi, bahkan nilai-nilai dalam perusahaan untuk menjamin proses bisnis yang lebih beretika.
Transformasi di area-area pemasaran bisa terlihat jelas dan
punya pengaruh sangat luas sehingga dibutuhkan insight hasil refleksi pada transformasi ini. Hasil refleksi atau perenungan ini bisa berupa riset,kerangka pemikiran baru atau praktek terbaik dari beberapa disiplin ilmu yang ditinjau dari sudut pandang pemasaran atau dari lintas disiplin ilmu.

Oleh karena itu, Program Pemasaran UK Petra menyelenggarakan National Marketing Symposium ini dan mengundang para praktisi dan akademisi untuk mengirimkan paper terbaik mereka baik berupa hasil riset, kerangka pemikiran baru, serta praktek pemasaran yang mereka lakukan yang menjadi cerminan segala jenis transformasi pemasaran, baik ditinjau dari sudut pandang bidang pemasaran maupun lintas disiplin ilmu.

Adapun kegitan National Marketing Symposium yang akan diadakan pada : Hari/Tanggal : Kamis/5 Juni 2008 Waktu : 09.00 � 17.00 WIB Acara : Seminar tentang perkembangan terakhir di dunia pemasaran dan Call for Paper Tempat : Universitas Kristen Petra
Keterangan lebih lanjut, lihat http://www.petra.ac.id/nms/Index.html


Terimakasih.

Panitia National Marketing Symposium


INFO, TIPS BEASISWA, FAQ - ADS
Hanya ada di http://www.milisbeasiswa.com/

===============================

CARI KERJA?
Gabung dengan milis vacancy. Kirim email kosong ke vacancy-subscribe@yahoogroups.com.
http://www.groups.yahoo.com/group/vacancy

===============================

INGIN KELUAR DARI MILIS BEASISWA?
Kirim email kosong ke beasiswa-unsubscribe@yahoogroups.com
Yahoo! Groups Links

<*> To visit your group on the web, go to:

http://groups.yahoo.com/group/beasiswa/

<*> Your email settings:
Individual Email | Traditional

<*> To change settings online go to:

http://groups.yahoo.com/group/beasiswa/join

(Yahoo! ID required)

<*> To change settings via email:
mailto:beasiswa-digest@yahoogroups.com
mailto:beasiswa-fullfeatured@yahoogroups.com

<*> To unsubscribe from this group, send an email to:
beasiswa-unsubscribe@yahoogroups.com

<*> Your use of Yahoo! Groups is subject to:

http://docs.yahoo.com/info/terms/

Tidak ada komentar: