Jumat, 03 Agustus 2007

[psikologi_transformatif] Yang "benar dan pasti" itu tidak ada, mas

Dear Friends, Berikut ini obrolah di YM antara saya
dengan Mas Didi (nama samaran) tentang MATA KETIGA,
PENYEMBUHAN, dan konsep BENAR/PASTI. Semoga bermanfaat
bagi rekan2 lainnya. (Leo).

+++++++++++++

D = Didi
L = Leo

D = Gak OL ya Mas Leo?

L = Baru online.

D = Wah terima kasih banget nih. Aq udh baca tg MK3 di
milis Mas Leo.

L = Good, then?

D = Apa yg Mas Leo lht pada diri aq ?

L = Hm, apa ya ?

D = Apakah frekwensinya sdh selaras dgn Mas Leo, atau
musti apa lagi ?

L = Musti biasa2 aja, gak usah ditanya-tanya,
dijalanin aja.

D = Skrg ini aq mmg jalanin aja, mknya mau minta
bimbingan dr Mas Leo.

L = Well, kita ini belajar dari kehidupan itu sendiri.

D = Maksudnya Mas Leo bgmn ?

L = Memang jatuh bangun. Memang ada mood naik turun.
Memang membuat kesalahan, dan belajar dari kesalahan.
Kalau kita tidak membuat kesalahan, kita tidak bisa
belajar. Sama saja seperti belajar di ruang kelas, ada
tingkatannya. Seperti belajar di sekolah, ada kelas2
nya. Tapi, dalam kehidupan, kelas2 itu kita sendiri
yang menentukan.

D = Bgmn aq tahu kalo udh buat kesalahan ?

L = Kita tahu kalau kita buat "kesalahan" ketika kita
masih ngotot untuk melakukan sesuatu dengan cara
yang kita inginkan, dan tidak mau memperdulikan orang
lain. Kata "ngotot" itu berarti ganda. Bisa berarti
ngotot karena memang tekun, tetapi bisa juga ngotot
karena keras kepala.

Kita tahu bahwa kita harus terus menerus berubah,
tetapi kita tidak mau berubah. Kita tahu bahwa selama
masih "ngotot" itu berarti ada sesuatu yang "salah" di
diri kita, tetapi kita tidak tahu atau tidak mau tahu
itu. Well, ini soal persepsi saja. Dan persepsi memang
menentukan.

Sebenarnya bukan persepsi orang lain yang menjadi
kriteria, tetapi persepsi diri kita sendiri. Bagaimana
kita memandang hal yang kita inginkan itu. Persepsi
orang lain hanyalah pembanding saja, dan menjadi acuan
(yardstick) tentang seberapa jauh kita sudah bisa
menjadi diri sendiri.

D = Apakah aq emg trmsk yg ngotot baik pertama maupun
ke2 ? Atau tdk ada ngotot sama sekali ?

L = Anda bukannya ngotot atau tidak ngotot, tetapi
memang ada "sesuatu" yang anda pikir harus anda
jalankan dengan benar. Dan sesuatu itu anda ingin tahu
dengan mendetail. Dengan pasti. Dengan sempurna.

Nah, kalau seperti itu, berarti ada sesuatu yang
dingototkan. Ada sesuatu yang dikejar. Menurut saya,
lebih baik tidak usah pakai patokan seperti itu. Lebih
baik dijalankan saja apa adanya. Dan, ketika anda
sudah menjalankan apa adanya saja, tanpa memperdulikan
lagi, tanpa mempertanyakan lagi, tiba2 anda bisa
menyadari bahwa anda telah sampai di tujuan. Can you
follow me?

D = Ya, sampai detik ini. Mmg sejak baca postingan Mas
Leo dimilis aq berusaha utk menjalaninya.

L = Good, jalani saja, dan gak usah takut akan salah.
Kalau ternyata salah, akan tahu sendiri. Cuma itu saja
yang bisa aku bilang.

D = Hanya keingin tahuan spt yg Mas Leo katakan,
berusaha utk tahu dgn benar n pasti.

L = Yang "benar dan pasti" itu tidak ada, mas.
Di dunia ini segalanya adalah relatif, semuanya
pendekatan belaka. Kita ini cuma bisa mendekati saja,
dan tidak bisa memegang hal yang essensial kita cari
itu. Aku ini cuma bisa "mendekati". Anda ini cuma bisa

"mendekati". Tetapi, yang namanya benar2 sampai,
tidak ada yang bisa. Always, selalu "mendekati".

D = Boleh tanya lagi ?

L = Yes, please.

D = Oh ya Mas Leo, wkt itu Mas Leo katakan elemen aq
air, apakah itu yg dominan ?

L = Air memang dominan. Udaranya juga kuat. Kalau
Elemen Udara, maunya mikir terus, nanya terus, gak ada
habis2nya. Mikir is ok, tapi kalau mikir terus, kapan
sampenya? Musti balanced, musti ditambah dengan Api.

D = Bgmn caranya ?

L = Api itu artinya menjalani. Jadi, dijalani saja,
dan mikirnya di-pending dulu. Jalan saja, dan nanti
sampe juga. Kalau sudah "sampe", berarti ada
pelajaran2 konkrit yang bisa dipetik. Dan pelajaran2
konkrit ini adalah Elemen Tanah.

Nah, itu kan yang sebenarnya ditanyain, pelajaran2
konkrit itu. Pelajaran2 konkrit elemennya itu Tanah.
Dan ternyata, itu baru muncul setelah dijalani. Jadi,
yang anda tanyakan itu tidak akan anda peroleh kalau
anda belum menjalaninya. Setelah anda menjalaninya,
dan mencapai "ujung", barulah anda memperolehnya.

D = Baiklah, sejak bc n tanya kmrn sih aq coba utk
jalani aja.

L = Pertanyaan2 itu ok saja, tapi sebenarnya tidak
perlu memperoleh jawaban. Jawabannya akan anda peroleh
sendiri ketika anda telah mencapai ujung jalan.

D = Bknnya pd saat menjalani kt perlu bertanya jg Mas
Leo ?

L = Ya perlu, dan jawabannya adalah "Jalanin aja, ntar
juga nyampe". Artinya, jangan dipikirin, you are ok
on your way. Have you got it?

D = Ya.

L = Ha ha ha.

D = Waduh malah ditertawakan... Tapi itu kan baru
sepetak jalannya, sedangkan menjalaninya akan terus
sepanjang jalan.

L = Don't be too serious, dijalanin aja, dijalaninnya
santai2 aja, gak perlu kayak motorists di Jakarta yang
kayak "dikejer setan". We'll we are all travelers
kan? So what?

D = Mas Leo,

L = Ya ?

D = Kadang2 ada yg dtg ke aq dgn "rasa sakit" spt
crita Mas Leo, kl sakitnya bs pindah ke Mas Leo dan
stlh itu akan hilang dgn sndrnya.

Sampe skrg aq coba jlnin yg spt itu hanya bkn saja
sktnya yg aq rasakan tp malah menimbulkan suara
sendawa pd saat sakit itu dirasakan.

L = Memang seperti itu pada sebagian orang. Sebagian
orang memunculkan manifestasi tertentu, seperti
sendawa itu.

D = Mnrt Mas Leo, apa emg itu udh bawaan ?

L = Well, itu "bawaan" pada sebagian orang. Maksudnya,
sendawa itu memang bawaan pada sebagian healer. Gak
semua healer seperti itu.

D = Utk kasus aq berarti emg bgt ya.

L = Healer yang ketika menarik penyakit orang
memunculkan sendawa itu namanya Ann Sinclair, seorang
penyembuh yang tinggal di Kuta, Bali. Memang bule,
sekarang WNI, tapi aslinya dia itu orang Australia.

D = Aq sih gak pkrn, hanya org2 yg ada sekitar suka
kaget, apalagi kl "rasa sakit"-nya itu berat, mk suara
sendawa itu pun akan smakin keras utk dikeluarkan.

L = Ya, memang bisa kaget2 kalo orang gak tau. Ann
Sinclair itu juga suka ngagetin orang yang gak tau.

But please continue doing it. You are on your right
track, ok2 aja. Cuma, aku memang suka sebel kalo
ditanyain: "Dah bener lum? Dah bener lum?" Wong wis
bener kok ditanya-tanyain lagi?

D = Mudah2an aq gak yg spt itu dh.

L = Well, gak usah takut "mengagetkan" orang lain.
Tiap orang itu unik, punya cara masing2.

D = Cara yg baik utk bantu penyembuhan spt apa mnrt
Mas Leo, kadang2 aq bantu doa dgn Bapa Kami ?

L = Itu cara yang baik, tiap cara always baik selama
anda percaya itu baik dan niatnya memang baik.

Gak usah terlalu dipikirin kalau orang salah sangka.
Yang suka salah sangka itu orang2 yang mikirnya
macem2. Kalau ternyata orang ada yang salah sangka
karena mikirnya gak keruan, well... mendingan
diabaikan saja. Nanti juga akan mengerti sendiri.

Kita gak punya waktu untuk ngurusin orang2 yang salah
sangka itu. Mereka punya prejudice, prasangka,...
sehingga menjadi "salah sangka", dan itu problem
mereka. Bukan problem kita.

D = Kl diktr ada teman2 aq yg ingin menyelaraskan
frekwensi dgn Mas Leo, apakah aq bs bantu ? Bgmn
caranya ? Cukup dgn baca postingan ? Krn km suka
ngumpul2 ?

L = Hm, bisa langsung "tarik" dari aku. Bisa juga
ketemuan kalau ada waktu. Biasanya aku ketemu di
Pondok Indah Mall (PIM).

D = Wah dekat tuh, ktr km di daerah bintaro,
janjiannya bgmn n apa syaratnya lg ?

L = Janjiannya, ya bikin janjian. Kirim sms aja ke aku
di 0818-183-615. Untuk hari apa, dan jam berapa. Kalau
aku bisa, langsung aku confirm. As simple as that.

D = Bs bnyk org yg dtg ?

L = Bisa aja. Gak apa sekaligus banyak, bisa tanya
jawab sekaligus... Well, I have to go now. Talk to you
later yah? Bye!

D = Ok, bye!

+++++++++++++

[Leo adalah alumnus UI dan PennState, seorang praktisi
PSIKOLOGI TRANSPERSONAL dengan PENDEKATAN LINTAS
AGAMA. Untuk membuat appointment, please contact him
at HP number: 0818-183-615.
E-mail: <leonardo_rimba@ yahoo.com>.
Tentang REKON MATA KETIGA, please see these link:
<http://groups.yahoo.com/group/Spiritual-Indonesia/message/1046>.
Tentang PROFILE Leo, please see this link:
<http://groups.yahoo.com/group/Spiritual-Indonesia/message/992>.
Tulisan2 Leo dengan TOPIK MATA KETIGA bisa ditemukan
di milis SPIRITUAL-INDONESIA; untuk bergabung, please
click this link:
<http://groups.yahoo.com/group/Spiritual-Indonesia/join>].

Send instant messages to your online friends http://uk.messenger.yahoo.com

__._,_.___
Recent Activity
Visit Your Group
SPONSORED LINKS
Yahoo! Avatars

Make a Virtual You

Show your style &

mood in Messenger.

Y! Messenger

Files to share?

Send up to 1GB of

files in an IM.

Yahoo! Groups

Be a Better Planet

Share with others

Help the Planet.

.

__,_._,___

Tidak ada komentar: