Minggu, 26 Agustus 2007

[beasiswa] RE [BUTUH INFO] Beasiswa Frankofon

Bonjour Aggi, saya langsung jawab di bawah pertanyaannya ya!

> [BUTUH INFO] Beasiswa Frankofon
> Posted by: "Aggi Sukmawandhani" moi_aggi@yahoo.fr moi_aggi
> Fri Aug 24, 2007 1:44 am (PST)
> Salam,
> Saya member baru disini, saya membutuhkan informasi mengenai beasiswa
> universitas- universitas berbahasa Perancis (beasiswa pemerintah Perancis,
> Swiss, atau Belgia)

> Maaf, saya punya beberapa pertanyaan terkait hal ini (mungkin ada
>
beberapa member disini yang telah berpengalaman mengajukan beasiswa ke
> Perancis/Swiss/ Belgia atau sedang melaksanakan studi di salah satu negara
> tersebut)

> Sebelumnya, saya sudah mempelajari aturan pengajuan permohonan beasiswa
> pemerintah Perancis, Swiss, dan Belgia. Yang ingin saya tanyakan:


> 1.Berapa besarnya tunjangan beasiswa dari pemerintah Perancis (BGF) untuk
> program S2? Apakah mencukupi? Dan apakah kita diberikan ijin kerja selama
> studi disana?

Berdasarkan pengalaman beasiswa untuk Master antara 650-750 euro per bulan. Itu kalo yang ngasih CROUS. Tapi kalo yang ngasihnya Eifell sekitar 1000 euro. Kenapa beda??? ada kurang dan lebihnya. Tapi yang penting bisa masuk dulu deh. Soalnya kuotanya belakangan ini semakin berkurang untuk Indonesia. Doakan aja para Alumni mhs Indo di France berhasil melobi bag pendidikan France untuk meningkatkan kuota beasiswa per tahunnya.
Sebenarnya ada juga sih beasiswa dari pemerintah regional alias pemdanya France. Tapi ini beasiswa kayak sebuah anugrah yang besar karena tiba2 aja dia muncul di meja anda karena universitaslah yang ngajukan beasiswa itu ke pemerintah regional sana.

Kalo hidup ala mahasiswa, insyaaalah cukuplah dan bisa nabung. Kalo di Paris, mungkin ada dapat tambahan sedikit, sepertinya ada kebijaksanaan dari sponsor. Tapi kalo hidup sering beli yang aneh2 dan tidak penting, dipastikan tidak cukup. Bukan apa2, ketika pertama kali dapat sekolah ke France dalam pikiran adalah sebuah keeksotikan, jadi lupa diri deh he..he... be careful..

Selama kuliah sih ngak dapat ijin kerja. Tapi kalo gelap2an jadi cleaning service, boleh2 aja, Cuma bayarannya ngak seberapa. Anak2 Afrika bekas jajahan France atau anak afrika utara sering ngelakukan ini. Kalo musim panas bisa deh jadi tukang cuci piring, pemotong anggur dan cleaning service. Bayarannya oke.
Tapi biasanya 6 bulan terakhir kita musti stage atau magang untuk penulisan tugas akhir, biasanya dibayar sama tempat kita magang (lab, perusahaan) kalo ngak, dibayarkan sama universitas. Standarnya kurang lebih 350 euro untuk mahasiswa master.


> 2. Saya tertarik dengan salah satu program studi di Universitas La
> Rochelle (Master Bahasa Bisnis Internasional option Asia-Pasifik) , namun
> berdasarkan brosur BGF mereka hanya menerima program ilmu administrasi,
> hukum, dan ilmu politik (untuk bidang sosial). Apakah masih mungkin
> mengajukan beasiswa demikian?

Kalo untuk ini kamu coba beasiswanya Eifell. Kalo beasiswa dari CROUS kayaknya kamu bakal ditolak karena sebagian besar beasiswanya untuk riset atau Master aplikasi pengembangan masyarakat. Untuk itu tanya ama Siska yang udah pengalaman.
Waduh, sebelum ngirim ini email saya baca teliti email ini. Saya koreksi pendapat saya di atas. Mau dihapus bingung juga ngapusnya dari mana. Ternyata yang kamu mau ambil itu program bahasa ya??? Saya kira itu bidang ekonomi. Sepertinya ini benar2 sudah tertutup. Saat ini beasiswa untuk bahasa sepertinya ngak ada. Kalau mau ngambil master bahasa biasanya dikirim langsung oleh CCF (Pus Keb France) itupun untuk guru2 yang ngajar bahasa France di CCF. Kalo jaman dulu sih ada. Sekarang mungkin kebijaksanaannya dah lain.
Saya tidak mau matahkan semangat kamu nyari nyari beasiswa di bidang bahasa, tapi terus terang aja pintu untuk beasiswa bahasa France ngak ada untuk belakangan ini... alasan nanti bisa via japri aja. Tapi kamu bisa coba cari sendiri secara mandiri. Moga aja kamu dapat celah untuk bisa dapat beasiswa bahasa ke sana.
Apa ngak sebaiknya ngambil bidang aplikasi seperti ekonomi internasional yang secara ngak langsung kamu juga belajar bahasanya. Sekali lagi maaf ya, telah salah nginformasikan. Kalau kamu mau buang paragraf pertama, silahkan aja!


> 3. Apakah pemerintah Belgia menyediakan beasiswa short training course
> untuk freshgraduate?

Sebenarnya yang lebih tepât menjawabnya adalah teman2 yang kuliah di belgia. Kalau untuk yang Franchophone, pernah baca sih brosur beasiswa belgia, yang harus kamu persiapkan untuk dapatkan beasiswa di BElgia adalah kamu musti cari institusi di Indonesia yang mau memberi kamu surat rekomendasi yang menerangkan kalo organisasi itu mau menerimamu kembali setelah kamu selesai studi di Belgia. Mungkin pemerintah belgia takut kamu ngak balik lagi ke Indonesia atau setelah pulang jadi pengangguran di Indonesia :) TApi kalo kamu ngak pulang ya terserah kamu he..he…


> Jika ada member yang mengetahui salah satu infonya? Terima kasih atas
> perhatiannya.

> Merci beaucoup,
> Gie

Bon, cuma itu info dari saya. Bon courage.

Je t'en prie
Luth

---------------------------------
Need a vacation? Get great deals to amazing places on Yahoo! Travel.

[Non-text portions of this message have been removed]

INFO, TIPS BEASISWA, FAQ - ADS
Hanya ada di http://www.milisbeasiswa.com/

===============================

CARI KERJA?
Gabung dengan milis vacancy. Kirim email kosong ke vacancy-subscribe@yahoogroups.com.
http://www.groups.yahoo.com/group/vacancy

===============================

INGIN KELUAR DARI MILIS BEASISWA?
Kirim email kosong ke beasiswa-unsubscribe@yahoogroups.com
Yahoo! Groups Links

<*> To visit your group on the web, go to:

http://groups.yahoo.com/group/beasiswa/

<*> Your email settings:
Individual Email | Traditional

<*> To change settings online go to:

http://groups.yahoo.com/group/beasiswa/join

(Yahoo! ID required)

<*> To change settings via email:
mailto:beasiswa-digest@yahoogroups.com
mailto:beasiswa-fullfeatured@yahoogroups.com

<*> To unsubscribe from this group, send an email to:
beasiswa-unsubscribe@yahoogroups.com

<*> Your use of Yahoo! Groups is subject to:

http://docs.yahoo.com/info/terms/

Tidak ada komentar: