Sabtu, 22 Desember 2007

[psikologi_transformatif] Re: Sisi Buruk "Agama" Buddha -> "indf2000"

Dari: "indf2000" <indf2000@yahoo.com>

Dear Pak Wirajhana,
Saya setuju dengan anda bahwa ajaran Buddha Gautama tidak pernah
mengajarkan kekerasan untuk membela agama.
Bila katanya ada ajaran Buddha yg menganjurkan orang untuk berbuat
kekerasan bisa dipastikan bahwa "ajaran Buddha" tsb adalah bukan
ajaran Buddha Gautama, seperti contohnya Kalachakra Tantra yg
ternyata bau dominannya adalah bau ajaran islam.
Mengenai "kekesalan" anda kepada pak Hud, bisa saya maklumi. Memang
terlihat sekali emosi pak Hud yg agak "out of control" terhadap
posting2 yg dianggapnya bisa merusak kerukunan beragama.
Maksudnya memang baik, tapi cara yg dipakai pak Hud adalah cara
negatif.
Jadi ilustrasinya kira2 begini :
INDF : Pak Hud, si anu kok sadis sekali ya, katanya dia berbuat
begitu supaya masuk surga. Belief tsb (membunuh manusia untuk meraih
surga) adalah belief yg salah kan ya pak, yg bisa menyebabkan orang
masuk alam apaya?
Jawab : janganlah melihat agama lain dengan kacamata yang berbeda
dengan ketika melihat agama sendiri; itu berarti Anda melihat dengan
suatu iktikad tidak baik. Kalau melihat kebaikan dalam agama
sendiri, lihat pula kebaikan dalam agama lain. Kalau melihat
keburukan dalam agama lain, lihat pula keburukan dalam agama sendiri.
INDF : wah, pak Hud memang luar biasa, betul2 seorang Guru Master,
terima kasih pak atas pengguruannya.

Salam.

================
HUDOYO:

Kalachakra Tantra adalah produk kitab suci terakhir dari Buddhisme Vajrayana, kira-kira abad ke-8 M. Kitab suci ini muncul ketika Buddhisme Vajrayana di India menghadapi serbuan tentara Islam dari Persia.

Memang isinya setali tiga uang: "Basmi orang kafir." Kekerasan dibalas dengan kekerasan. Dikemanakan ajaran yang mengatakan bahwa "Kebencian tidak berakhir dengan kebencian" (Dhammapada)? -- Itulah yang saya namakan 'sisi buruk dari Agama Buddha'.

Dan sumbernya sudah ada sejak Mahaparinibbana-sutta, Tipitaka Pali, dalam ayat eksklusif yang saya tidak percaya berasal dari mulut Sang Buddha, melainkan disisipkan oleh bhikkhu-bhukkhu penghafal Tipitaka pada waktu itu yang belum arahat.

Salam,
Hudoyo

__._,_.___
Recent Activity
Visit Your Group
Yahoo! Kickstart

Sign up today!

Find great recruits

for your company.

Athletic Edge

A Yahoo! Group

to connect w/ others

about fitness goals.

HDTV Support

The official Samsung

Y! Group for HDTVs

and devices.

.

__,_._,___

Tidak ada komentar: