Senin, 14 Januari 2008

[psikologi_transformatif] Soeharto & G W Bush



Judul  : Soeharto & G W Bush
Oleh   :   AL-Pacitan


Dua pemimpin yg mempunyai kesamaan & perbedaan dalam era kepimimpinan-nya....

Soeharto saat masih berkuasa amat sangat di segani oleh lawan maupun kawan, bahkan saat Soeharto dalam keadaan sakit parah & kritis seperti sekarang ini, masih saja di segani oleh banyak orang, aura & ke digdayaan sosok Soeharto masih terlihat dng banyaknya para tokoh dalam & luar negeri yg menjenguk ...

Soeharto saat masih gagah perkasa & berkuasa,  membangun " Kerajaan-nya " atau membangun IMPERIUM CENDANA dan membentengi kekuasaan-nya dng berbagai macam cara, seperti dng cara membuat dikotomi ORLA & ORBA, membuat jargon-jargon seperti MIKUL DUWUR MENDEM JERO, BERJUANG TANPA PAMRIH dsb yg peng-artian-nya di-harus-kan sesuai dng apa yg di maksud oleh Soeharto...

Namun cara yg paling ampuh yg di tempuh oleh Soeharto untuk membentengi & mengamankan kekuasaan-nya dari segala gangguan adalah dng cara menebar isu PKI atau Komunis......

Sehingga saat zaman Soeharto berkuasa, siapapun orangnya, apalagi jika mereka seorang yg terkenal atau seorang tokoh jika mereka terindikasi berani berseberangan dng Soeharto akan segera mendapatkan hadiah, yaitu di cap PKI atau sebagai antek PKI, dan bagi mereka yg telah mendapat CAP & LABEL PKI bisa di pastikan akan mendapatkan berbagai macam kesulitan & amat sulit untuk membela diri, bahkan hak untuk membela diri akan lenyap bagi siapapun yg telah di cap PKI oleh rezim Soeharto ...

Keadaan ini membuat hampir semua warga negara Indonesia TIARAP, DIAM SERIBU BAHASA dan berfikir sejuta kali jika ada yg mampunyai niat untuk mengkritik Soeharto bahkan kritik sehalus apapun HARAM & DI LARANG KERAS bagi Soeharto, apalagi melawan...

Keadaan seperti ini pula yg membuat hampir semua rakyat Indonesia saat itu seolah-olah semuanya memakai KACAMATA KUDA, karena saat itu hampir seluruh rakyat Indonesia hanya berani melihat ke satu arah, yg mana arah itu adalah arah yg telah di tentukan oleh Soeharto, seperti harus memilih & mendukung GOLKAR kendaraan politiknya Soeharto, harus ber-azas tunggal Pancasila, di larang keras mendirikan partai, walaupun hal ini sangat bertentangan dng Undang-Undang, dll....

Bahkan komunitas ke-IMANAN seperti pondok pesantren & Gereja misalnya, jika di nilai berani macam-macam atau di nilai mulai berani mengkritik kekuasaan Soeharto bisa dng mudah oleh rezim Soeharto di Cap sebagai antek PKI dng cara di tebarkan isu bahwa pondok pesantren tersebut atau Komunitas di gereja tersebut telah di tunggangi oleh fihak ke tiga...

Yang di maksud dng fihak ke tiga saat rezim Soeharto berkuasa tidak lain & tidak bukan adalah yha PKI itu, tidak ada yg lain selain itu...

Isu PKI terbukti adalah cara yg sangat ampuh & mujarab untuk membentengi & mengamankan kekuasaan Soeharto, sehinga Rezim Soeharto mampu bertahan hingga 32 tahun lamanya, kurun waktu ini hanya bisa di tandingi oleh Fidel castro dari Cuba....


G W Bush, Pemimpin negara Amerika saat ini sama seperti Soeharto, bahkan GW Bush amat sangat haus kekuasaan jauh melampaui Soeharto.....

G W Bush dng segala kemajuan tehnologi dalam peralatan militer dan kemajuan tehnologi di segala bidang yg di miliki negara-nya, amat sangat ber-ambisi menguasai dunia, seluruh dunia harus tunduk di bawah ketiak-nya, bahkan terkesan GW Bush HAUS DARAH dng terlihat selalu terus mengobarkan perang, lihat Iraq, Afghanistan, Palestina dll, dan yg paling gres GW Bush juga telah menabuh genderang perang dng Iran ...

Jika Soeharto untuk mengamankan kekuasaan-nya dng cara menebar isu PKI, G W Bush juga sama, demi untuk memburu ambisinya untuk menguasai dunia, GW Bush juga menebar sebuah isu, isu itu adalah TERORIS....

Negara manapun & bagi siapapun jika di nilai oleh Rezim G W Bush mulai tidak mau tunduk dng kemauan GW Bush, maka negara tersebut atau orang tersebut akan segera di cap sebagai TERORIS atau negara sebagai sarang & pendukung TERORIS....

Bisa di pastikan, jika suatu negara telah mendapat hadiah label atau Cap sebagai negara sarang atau pendukung TERORIS dari rezim G W Bush, maka negara tersebut pasti akan mendapatkan segala macam kesulitan & ancaman, bahkan negara tersebut akan segera di serbu, di gempur, di obrak-abrik oleh G W Bush dan para sekutunya, lihat Iraq & Afghanistan..

Indonesia juga telah mendapatkan hadian itu, cap sebagai negara sarang TERORIS dari G W Bush and the gank.....

Namun ada perbedaan sangat mencolok antara Soeharto & GW Bush, yaitu soal dunia klenik...

Soeharto amat sangat percaya dng per-KLENIK-an, seperti percaya dng Nyi Roro kidul, keris, Jimat-jimat dll, bukti-bukti tentang hal itu sangat banyak sekali....

GW Bush tidak percaya dng dunia klenik bukan di sebabkan karena di Amerika di negaranya sana tidak ada hal-hal seperti itu, bukan itu penyebabnya, rumor yg berkembang GW Bush tidak percaya klenik karena GW Bush amat sangat terlalu Pe De dng segala ke HEBAT-tan peralatan tempur yg di milikinya dan segala kemajuan tehnologi yg maju pesat di negaranya...

Walaupun ke digdayaan & ke-hebatan peralatan tempur yg di milik oleh GW Bush dan para sekutunya telah TERBUKTI dng nyata TIDAK membuat pasukan tempur mereka yg saat ini di terjunkan untuk menjajah Iraq & Afghanistan menuai kemenangan....

Bisa kita lihat saat ini melalui beberapa media, telah ribuan pasukan GW Bush & sekutunya yg di terjunkan ke Iraq & Afghanistan banyak yg tumbang tewas di hajar oleh pasukan Mujahidin yg gagah berani, bahkan Pasukan Mujahidin dng peralatan tempur yg seadanya yg amat sangat tidak seimbang dng peralatan tempur yg di miliki oleh Pasukan GW Bush dan sekutunya mampu terus memberikan perlawanan sengit dan mematikan yg membuat pasukan GW Bush dan sekutunya kocar-kacir & kalang -kabut.....

Hingga hari ini juga telah kita saksikan bersama lewat berbagai media masa, banyak sekali peralatan - peralatan tempur mutakhir seperti jet-jet tempur, heli-heli tempur milik GW Bush dan sekutunya yg berhasil di tembak jatuh dan di rontok-kan oleh Pasukan Mujahidin baik di Iraq maupun Afghanistan....

Tetapi GW Bush tetaplah GW Bush, demi ambisi kekuasaan ribuan pasukan amerika yg tewas tidak menyurutkan G W Bush untuk terus mengobarkan peperangan bagi negara manapun yg di nilai tidak mau tunduk dng dia....

Ada tiga hal barangkali yg bisa menghentikan ambisi Bush, yaitu GW Bush mati mendadak atau tidak terpilih lagi sebagai Presiden Amerika atau GW Bush jatuh sakit seperti Soeharto saat ini...

Sekian

Salam
AL-Pacitan


NB: ide menulis ini di dapat sekitar jam 9 pagi dan mulai di tulis jam 9.35 pagi, selesai jam 11.46.


















__._,_.___
Recent Activity
Visit Your Group
Yahoo! Kickstart

Sign up today!

Find great recruits

for your company.

Yahoo! Groups

How-To Zone

Do-It-Yourselfers

Connect & share.

Y! Messenger

Instant hello

Chat over IM with

group members.

.

__,_._,___

Tidak ada komentar: