Selasa, 21 Agustus 2007

Re: [beasiswa] [Butuh informas] tentang ADS

Dear temen,

Saya coba jawab yang saya tahu saja ya ...surat rekomendasi pasti memberi nilai tambah, jadi kalau ada ya lampirkan saja. Supaya lamaran dilirik sebaiknya cantumkan selengkap-lengkapnya apa yang kita punya. Kalau ada tulisan yang dipublish itu akan sangat bermanfaat (meskipun buletin internal kantor ... itu yang dulu saya lampirkan). Setahu saya sih IELT bukan satu-satunya, karena banyak awardee yang kemudian menjalani kursus sampai 9 bulan (berarti IELT 5 maupun 5.5 masih punya kans). Kebetulan saya tinggal di Perth dulu, dan stipend mencukupi untuk membawa keluarga, asal bisa hemat. Kebanyakan malah bisa nabung karena biasanya pasangan bekerja (jarang pasangan tidak bekerja). Tapi sekarang saya dengar ada economic booming di WA dan biaya hidup (terutama sewa rumah) meningkat tajam. Mungkin teman-teman yang masih berada di Perth bisa up date.

Salam,
rasita
----- Original Message -----
From: f3rd1_82
To: beasiswa@yahoogroups.com
Sent: Friday, August 10, 2007 9:01 PM
Subject: [beasiswa] [Butuh informas] tentang ADS


Salam kenal kepada rekan2 semua. Saya masih awam tentang beasiswa
ADS. Yang ingin saya tanyakan ke rekan2 adalah sebagai berikut :
1. Apakah ada keuntungan tersendiri apabila applicant seorang pegawai
pemerintah (dosen) di sebuah Perguruan Tinggi Negeri? Apakah hal itu
sebagai nilai plus?

2. Apakah ada keuntungan tersendiri apabila applicant pernah ke
Aussie sebelumnya?

3. Hal-hal apakah yang harus diperhatikan dalam pengisian form
aplikasi sehingga tim penyeleksi mau "melirik" lamaran yang kita
kirimkan?

4. Pada saat mengirim berkas lamaran, apakah surat rekomendasi
mempunyai arti yang signifikan bagi tim penyeleksi?

5. Saya pernah berganti-ganti tempat bekerja. Apakah "surat
keterangan pernah bekerja" perlu diikut sertakan dalam berkas lamaran?

6. Apakah ada prioritas terhadap nilai IELTS pelamar, sehingga mereka
layak dipanggil untuk interview? Misalkan dari 10.000 pelamar, 1.000
dari mereka memiliki nilai IELTS 6. Terus bagaimana dengan nasib
applicant yang IELTS-nya 5 atau 5,5?

7. Apa yang harus saya perhatikan/lakukan ketika saya dipanggil untuk
proses interview?

8. Bila hendak mengajak anak dan istri ikut serta ke Aussie (apabila
telah dinyatakan sebagai awardee), bagaimana prosedur yang rekan2
ketahui? Tentang biaya hidup untuk mereka bagaimana, kira2 cukup gak
dengan stipend yang diberikan ke kita (bila hidup di Perth.)?

Wah,....kebanyakan pertanyaan nih...
Semoga ada rekan2 yang baik hati mau sharing info dengan kita semua...

Thank's

Ferdi

[Non-text portions of this message have been removed]

INFO, TIPS BEASISWA, FAQ - ADS
Hanya ada di http://www.milisbeasiswa.com/

===============================

CARI KERJA?
Gabung dengan milis vacancy. Kirim email kosong ke vacancy-subscribe@yahoogroups.com.
http://www.groups.yahoo.com/group/vacancy

===============================

INGIN KELUAR DARI MILIS BEASISWA?
Kirim email kosong ke beasiswa-unsubscribe@yahoogroups.com
Yahoo! Groups Links

<*> To visit your group on the web, go to:

http://groups.yahoo.com/group/beasiswa/

<*> Your email settings:
Individual Email | Traditional

<*> To change settings online go to:

http://groups.yahoo.com/group/beasiswa/join

(Yahoo! ID required)

<*> To change settings via email:
mailto:beasiswa-digest@yahoogroups.com
mailto:beasiswa-fullfeatured@yahoogroups.com

<*> To unsubscribe from this group, send an email to:
beasiswa-unsubscribe@yahoogroups.com

<*> Your use of Yahoo! Groups is subject to:

http://docs.yahoo.com/info/terms/

Tidak ada komentar: